VIRAL! Mie Ayam Bu Pon Di Jember Ini Sangat lezat Dan Hanya Seharga 4 Ribu Rupiah

Siapa yang tidak menyukai yang dinamakan Mie Ayam. Makanan nusantara yang satu ini hampir menjadi favorit banyak orang dan mudah ditemukan dimana mana, terutama di kota Jember. Namun dari sekian banyak mie ayam, Mie Ayam Talangsari Bu Pon selalu menjadi pilihan masyarakat jember untuk menyantap mie ayam.

Mie ayam tersebut sudah beroperasi sekitar 10 tahun lamanya. Tidak hanya memiliki rasa yang nikmat, namun harganya tergolong sangatlah murah yaitu per porsinya hanya Rp 4 ribu saja. Maka dari itu sudah tidak heran jika kedai bu pon tersebut ramai pengunjung setiap harinya.

Seorang food blogger yang berasal dari jember yang akrab disapa koko buncit ini mengaku telah berlangganan mie ayam bu pon ini sejak ia masih di bangku smp, tepatnya pada tahun 2007. Ia mengaku saat masih SMP, ia kenal mie ayam ini dari temannya yang tinggal di daerah jualan bu pon, lalu saat tidak ada duit ya belinya yang porsi 2ribuan, cerita koko buncit.

Kedai Mie Ayam ini terletak di jalan Sunan Giri (depan) nomor 33A. Menunya pun cukup beragam di tempat bu pon yakni ada mie kering dan mie basah yang dapat disesuaikan dengan selera anda. Tidak hanya itu, kedai mi ini juga ada menjual berbagai jenis sate mulai dari harga Rp 500 hingga Rp 1 ribu. Dikarenakan ramainya pengunjung, biasanya sate akan habis saat menjelang sore hari.

Cita Rasa Yang Tak Pernah Berubah

Sudah belasan tahun food blogger asal Jember ini memakan mie ayam talangsari bu pon ini dan ia mengatakan bahwa mie ayamnya memiliki cita rasa yang tidak pernah berubah sama sekali.

Dikarenakan sangat nikmat dan lezat, dirinya mengaku kerap menyantap hingga 2 porsi mienya. Yang menjadi ciri khasnya ialah mie ayam ini ialah tekstur mienya lebih tebal serta mempunyai ayam suwir yang sudah dibumbu dengan resep khas bu pon.

Kedai ini mulai beroperasi mulai pukul 10.30 WIB hingga 22.00 WIB. Sang pemilik juga mengatakan bahwa makanannya bahkan sering habis sebelum waktu tutupnya warung.