Fakta Tentang Gunung Sinabung, Gunung Tertinggi Kedua Di Sumut

Gunung Sinabung merupakan gunung yang terletak di Kabupaten Karo, Sumatera Utara. Pada tahun 2018 silam, ledakan Gunung Sinabung mengakibatkan lima kecamatan ( Naman Teran, Simpang Empat, Payung, Tiganderket, Kabanjage ) terpapar abu vulkanik. Diluar ledakan yang pernah terjadi, berikut ini adalah fakta tentang Gunung Sinabung yang wajib kalian tahu.

Gunung Sinabung masuk kedalam gunung berapi paling aktif di Indonesia. Dalam tujuh tahun terakhir, Gunung Sinabung sudah meletus beberapa kali, yakni pada tahun 2010, 2013, 2015, 2016, 2017, dan terakhir 2018.

Padahal awalnya Gunung Sinabung bukanlah gunung berapi aktif, bahkan Gunung ini tidak pernah meletus sejak tahun 1600 silam.

Perlu menjadi catatan, erupsi yang terjadi di Gunung Sinabung menjadi erupsi terpanjang yang pernah terjadi di Indonesia. Erupsi pertama terjadi di tahun September 2013 dan berakhir pada tahun 2014, dahsyat bukan ?

Masyarakat yang tinggal disekitaran Gunung Sinabung pernah dibuat geger melalui asap yang dikeluarkan oleh Gunung Sinabung. Asap tersebut membentuk layaknya orang yang sedang berdoa. Tidak sedikit yang menyangkutpautkannya dengan hal-hal mistis.

Gunung Sinabung juga menjadi gunung tertinggi kedua di Sumatera Utara dengan ketinggian mencapai 2.451 mdpl. Pada bagian kaki gunung terdapat panorama alam yang begitu mempesona yang bernama Danau Lau Kawar.

Bagi kalian yang ingin melakukan pendakian di Gunung Sinabung, saat ini hanya tersedia satu jalur pendakian, hal ini dikarenakan jalur lainnya sudah rusak akibat letusan. Saat ini Gunung Sinabung juga sedang ditutup untuk pendakian karena sedang berada dalam status “berbahaya”.